Literasi SD Luqman Al Hakim Surabaya

Sekolah Islam Surabaya

Senyumnya yang mengembang ikut menghiasi langkah kakinya menuju ke atas panggung ketika pembawa acara gebyar literasi memanggilnya. Itulah perwakilan dari Panti Asuhan BJ Habibie yang berada di Keputih Surabaya yang merupakan salah satu dari tiga panti asuhan yang menerima sedekah buku dari SD Luqman Al Hakim Surabaya.

Sedekah buku yang dilakukan ini adalah salah satu upaya untuk membumikan dan memasyarkatkan literasisehingga akan terbangun budaya literasi pada generasi dan masyarakat Indonesia. Sedekah buku ini dapat terwujud karena tak lepas dari dukungan orang tua murid sangat besar terhadap kegiatan ini. Penyerahan sedekah buku ini dilakukan pada saat acara gebyar literasi.

Gebyar literasi adalah salah satu kegiatan yang dilakukan SD Luqman Al Hakim Surabaya untuk membumikan dan membangun budaya literasi kepada masyarakat. Kegiatan seperti ini sudah dilakukan sejak tahun 2015.

Di SD Luqman Al Hakim Surabaya program literasi sudah berjalan dan membudaya. Hal ini terlihat dari beberapa program perpustakaannya yang mengarah kepada membangun budaya literasi. Perpustakaan SD Luqman Al Hakim Surabaya memiliki beberapa program meliputi Sirkulasi merupakan program peminjaman buku pada jam istirahat.

Pada saat tersebut siswa-siswi akan memanfaatkan untuk meminjam buku ke perpustakaan. Jenis buku yang dipinjam siswa-siswi pun beraneka macam dari cerita fiksi, non fiksi, maupun ilmu pengetahuan lainnya. Antusias siswa-siswi sangat tinggi terlihat dari banyaknya pengunjung setiap hari mencapai 100 peminjam dari 592 siswa.

Library class salah satu program pembelajaran untuk mengenalkan kepada siswa mengenai seluk-beluk perpustakaan dan menjadi pustakawan yang baik. Dari program Library class ini diharapkan siswa memahami tentang pentingnya perpustakaan sehingga dapat memanfaatkan dan memiliki etika ketika berada di perpustakaan.

Book of this month adalah program yang digagas perpustakaan untuk menarik minat baca siswa. Program ini adalah menginformasikan kepada siswa mengenai buku baru yang ada di perpustakaan dan diterbitkan dua kali dalam sebulan.

Audio visual atau tontonan cerdas adalah bentuk literasi dalam bentuk tontonan. Siswa akan menonton bareng berbagai film mulai dari film agama, sains, dan umum yang sudah terjadwal untuk setiap kelas. Perpustakaan SD luqman Al Hakim juga memberikan apresiasi kepada para siswa dan guru dalam bentuk Award untuk kategori siswa dan guru.

Disamping perpustakaaan yang ada, di setiap kelas juga terdapat perpustakaan kelas. Pepustakaan dikelola oleh guru kelas bersama dengan siswa. Perpustakaan ini terletak di pojok kelas dan beberapa buku ditata rapi pada rak buku dan siswa yang akan mengisi rak tersebut dengan buku bacaan mereka yang di bawa dari rumah. Dengan adanya peprustakaan kelas maka siswa yang tidak berkeinginan ke perpustakaan masih dapat memebaca buku-buku yang ada di perpustakaan kelas.

Pojok baca adalah salah satu program perpustakaan SD Luqman Al Hakim terbaru yang dicanangkan pada tahun 2016. Pojok baca ini diperuntukan bagi tamu maupun wali murid yang datang ke sekolah. Pojok baca diletakkan di pojok ruang tamu yang berisi buku-buku bacaan yang disediakan oleh pihak sekolah. Pojok baca ini dikelola langsung oleh perpustakaan SD Luqman Al Hakim Surabaya. Perpustakaan SD Luqman Al Hakim ke depannya akan mengembangkan pojok baca ini menjadi pojok bacaan bagi tamu, wali murid maupun masyarakat.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *